Kapolsek Tebing Tinggi Pimpin Penggerebekan, Tiga Pencuri Motor Diciduk

JAMBISIGAPNEWS.CO.ID | TANJABBAR — Polsek Tebing Tinggi Berhasil Ungkap Kasus Laporan Tindak Pidana Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor). Sabtu 5/7/25
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Tebing Tinggi IPDA Andi Ilham Junaidi, S.H. didampingi Kanit Reskrim IPDA Arief Junaidi Setiawan S., S.H. dan Anggota Reskrim.
Dalam waktu satu malam telah berhasil mengamankan 3 orang Pelaku Curanmor inisial Y, B dan R berikut Barang Bukti yang berhasil diamankan Beat dan Scoopy.
Kapolsek menjelaskan penyelidikan dan pengembangan akan terus didalami untuk mengungkap jaringan Curanmor khususnya di Kec. Tebing Tinggi untuk mengetahui kendaraan lainnya.
“Himbauan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati memarkirkan kendaraan terutama pada malam hari, kalau perlu tambah kunci ganda”. Ujar Kapolsek (*)
Editor :Wanito
Source : Polsek Tebing Tinggi